SPORTJABAR-Penyerang Persib Ciro Alves gembira tandemnya di lini depan Persib, David da Silva sudah kembali bermain setelah menepi lumayan lama karena mengalami cedera.
"Saya sangat senang karena David di musim lalu bermain dengan baik dan dia menjadi top skorer, dia teman baik saya," ucap Ciro.
Pemain bernomor punggung 77 ini mengaku sangat senang karena David sudah kembali meski momennya cukup berat baginya, tapi dia secara bertahap mulai kembali ke performa terbaiknya.
"Saya harap dalam waktu dekat bisa bersama-sama lagi (mencetak gol)," kata Ciro.
Duo Brasil ini berpeluang tampil sebagai starter pada laga pekan ke-10 Liga 1 2024/2025 menghadapi Semen Padang yang baru saja dilibas Dewa United dengan skor fantastis 8-1.
Ia mengaku setuju dengan pendapat pelatih Bojan Hodak bahwa laga lawan Semen Padang berbahaya sebab Semen Padang yang mendapatkan hasil yang buruk akan termotivasi untuk memperbaiki performa mereka agar tidak kalah telak lagi.
" Mereka akan tampil maksimal besok. Karena itu Persib harus mengerahkan kemampuan yang terbaik," ucapnya.
Ciro menambahkan Persib sudah siap untuk besok. Meski akan sulit tapi ia percaya kepada rekan-rekan satu tim untuk bisa memainkan laga yang bagus dan mendapatkan tiga poin.(*)