Floating Image
Floating Image
Kamis, 24 April 2025

Lawan Persib, Pelatih PSS Tetap Pede Meski Tim Lagi Terpuruk


Oleh Budi Kresnadi
24 April 2025
tentang Persib
Lawan Persib, Pelatih PSS Tetap Pede Meski Tim Lagi Terpuruk - Sport Jabar

Penyerang PSS Sleman Nicolao Cardoso (24).(LIGAINDONESIABARU.COM)

 
SPORTJABAR – Meski PSS Sleman lagi terseok di papan bawah klasemen Liga 1 2024/2025, pelatih Peter Huistra tetap santai dan optimis jelang laga berat kontra Persib Bandung, yang saat ini lagi nyaman di puncak klasemen. 

Big match ini bakal digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu (26/4/2025) malam, jadi ajang pembuktian apakah Super Elang Jawa bisa kasih kejutan atau makin tenggelam. 

“Kita semua tahu kualitas Persib, mereka punya banyak pemain top. Tapi yang penting sekarang adalah bagaimana PSS bisa main solid, kompak dari belakang sampai depan. Kalau itu bisa kita jalanin, peluang menang tetap ada,” ujar Huistra,dikutip dari laman resmi Liga 1. 

Sayangnya, modal ke Bandung bukan yang terbaik. Tiga kekalahan beruntun, termasuk saat debut di kandang sendiri lawan Dewa United, bikin mental tim goyah. 

Tapi Huistra nggak mau larut dalam hasil buruk. Dia bilang kondisi mental pemain sekarang jauh lebih baik dibanding saat awal dia gabung. 

“Awal-awal saya datang, mental tim drop banget. Tapi sekarang saya lihat mereka lebih semangat, kerja keras, dan mulai enjoy lagi latihan. Itu modal penting buat bangkit,” kata pelatih asal Belanda itu. 

PSS sendiri bakal berangkat ke Bandung lewat jalur darat dengan 20 pemain pada Kamis (24/4/2025). Sayangnya, beberapa pilar penting absen. Cleberson Souza, Betinho, dan Abduh Lestaluhu harus menepi karena cedera. Sementara Riko Simanjuntak absen akibat akumulasi kartu. 

Walau pincang, Huistra tetap yakin. Menurutnya, perkembangan tim sejauh ini patut diapresiasi. Tapi dia juga sadar, main bagus aja nggak cukup. 

“Sekarang pemain udah lebih kompetitif, tapi yang paling penting tetap poin. Kita butuh kemenangan, bukan cuma permainan bagus,” tegasnya. 

Saat ini PSS masih kejar-kejaran sama zona degradasi. Dengan lima laga tersisa di BRI Liga 1 musim ini, mereka wajib tancap gas kalau nggak mau terjun ke Liga 2.  

Penulis

Budi Kresnadi

Berita Lainnya dari Persib

  • Oleh: Budi Kresnadi
  • 11 September 2024
Persib Lakukan Upaya Hukum Terhadap Luis Milla