Skuad Jakarta LavAni Livin Transmedia foto bersama usai terima hadiah putaran pertama final four Proliga 2025 di GOR Jatidiri,Semarang Kamis (24/4/2025).(Humas PBVSI)
SPORTJABAR – Jakarta LavAni Livin' Transmedia tampil menggila! Tim putra milik Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono ini berhasil jadi juara putaran pertama final four PLN Mobile Proliga 2025 usai melibas sang juara bertahan, Jakarta Bhayangkara Presisi, dengan skor telak 3-0 (25-21, 25-20, 25-20) di GOR Jatidiri Semarang, Kamis (24/4/2025) malam.
Dengan kemenangan ini, LavAni belum pernah kalah dari tiga laga yang udah dijalanin, dan masih duduk manis di puncak klasemen dengan nilai sempurna—9 poin dari tiga pertandingan!
Gelar juara putaran pertama ini juga ngasih mereka hadiah uang pembinaan sebesar Rp 60 juta. Nggak cuma menang, tapi juga cuan!
Asisten pelatih LavAni, Erwin Rusni, bilang kalau pertandingan ini nggak gampang walau skor akhirnya 3-0.
“Kami harus kerja ekstra keras. Lawan punya kualitas, apalagi dengan masuknya Russel yang servisnya gila banget. Tapi kami tetap fokus dan bakal terus evaluasi, khususnya soal defend, block, dan servis,” kata Erwin.
Kapten tim LavAni, Dio Zulfikri, juga sepakat kalau laga ini bukan pertandingan sembarangan.
“Bhayangkara punya empat jump serve yang bisa langsung jadi poin. Russel juga servisnya keren banget. Tapi kami nggak mau lengah, harus terus upgrade permainan,” ucap Dio.
Sementara itu, pelatih Bhayangkara, Reidel Toiran, jujur ngaku timnya tampil di bawah performa. Masalah utama? Mental!
“Sejak awal pertandingan, pemain kami udah bikin banyak kesalahan sendiri. Mereka kelihatan tertekan. Ini jadi PR besar buat kami jelang putaran kedua,” jelas pelatih asal Kuba itu.
Meski kalah, Bhayangkara masih punya kans ke grand final. Tinggal gimana tim bisa balik solid dan nggak gampang goyah.
Di sisi lain, pemain anyar Bhayangkara, Kyle Russel, tetap positif meski timnya tumbang.
“LavAni mainnya bagus banget hari ini. Tapi gue tetap optimis kami bisa balik bangkit. Dan seru banget bisa main di Proliga, atmosfer dan fans-nya luar biasa,” kata Russel yang baru pertama kali tampil di kompetisi Indonesia ini. (*)